Selasa, 23 Agustus 2011

"Program PNPM Sanggat Membantu Masyarakat"

Warta Desa.Com Anda masih ingat penggalan syair lagu karya Ismail Marzuki ini? “Wanita dijajah pria sejak dulu….”. Sampai saat ini masih ada perempuan Indonesia yang berada di status seperti  yang digambarkan oleh Ismail Marzuki. Budaya patriarki terkadang masih berlaku di negeri ini. Perempuan seringkali berada di belakang untuk banyak hal termasuk dalam pembangunan.
Namun kini pemerintah mulai melirik potensi yang ada dalam perempuan Indonesia untuk memajukan kehidupan warga sekitarnya. Ini tergambar dalam program PNPM Mandiri Perdesaan. Konsultan Manajemen Nasional PNPM Mandiri Perdesaan untuk Kredit Mikro, Di Kecamatan Bancar  Khususnya di Desa Tlogoagung untuk tahun ini mendapatakan 20 juta  Dana PNPM-MD Untuk 2 Kelompok , tetapi untuk fisiknya Desa Tlogoagung tidak mendapkan Program ini, Karena dalam proses perenkingan Desa Tlogoagung nomor bawah,  Bapak Supriyono, S.Ag selaku Fasilitator Kecamatan (FK)  di Kecamatan Bnacar "mengatakan dalam program pemberdayaan masyarakat, simpan pinjam khusus perempuan adalah bentuk kepedulian pemerintah pada perempuan Indonesia. “SPKP ini diadakan untuk mendekatkan permodalan kepada perempuan. Selama ini kelompok ini tidak pernah bisa didekatkan pada perbankan, kita berusaha mendekatkan pada perempuan untuk menjadi sekolah atau pelatihan bagi sektor informal,” kata Supriyono.
Ketua UPK Kecamatan Bancar  Kabupaten Tuban Nurkayi mengatakan perempuan merupakan aset bagi pembangunan bangsa. Perempuan meskipun berada di sektor informal namun dalam kenyataannya telah menunjukkan dedikasi tinggi bagi pembangunan. Perempuan meski berada di garis terendah sektor informal sudah mampu menguasai manajerial usaha. “Ini dibuktikan dengan tingkat pengembalian di UPK mencapai 100%. Ini menunjukkan kesadaran mereka bahwa mereka membutuhkan tambahan usaha untuk mengangkat ekonomi keluarga,” ujar Kayi.
Penerima manfaat PNPM Mandiri yang merupakan Ketua Kelompok Anggrek, Kasmirah mengakui hal ini. Ia bercerita, di daerahnya  tak bisa dipungkiri banyaknya kaum pria yang mendominasi program PNPM. “ Tapi kita harus eksis, belum optimal tapi setidaknya kita terus berusaha untuk bisa setara,” tutur Kasmirah. Kini makin banyak partisipasi perempuan dalam pembangunan di daerah tempat tinggal  Kasmirah Semakin banyak kini para perempuan yang bekerja untuk membantu ekonomi keluarga.
Menyasar Ibu Rumah Tangga
Penyerahan SPP dI Balai Desa Tlogoagung
Program PNPM Mandiri Perdesaan memang menyasar perempuan rumah tangga untuk bisa mandiri. Untuk itu PNPM memberikan pinjaman khusus perempuan. Supriyono mengatakan pinjaman khusus perempuan ini, proses pemberian dananya ini tidak semudah yang dibayangkan meskipun juga tidak sesulit pengajuan pinjaman pada perbankan. Nurkayi mengakui hal ini. “Ada beberapa tahapan yang harus di lalui, salah satunya adalah dengan adanya musayawarah di tingkat kecamatan,” jelas Kayi.
Kecamatan Bancar merupakan kecamtan yang terdiri atas 24 desa, sehinga dalam Program PNPM-Perdesaan ini tergolong sangat bermanfaat dalam kelangsungan Program Pemeberdayaan Masyarakat Pedesaan. (sit)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar