Bupati Tuban Mengucapkan Selamat Setelah Melantik |
Pemerintah Daerah Kabupaten Tuban Melakukan Mutasi Pejabat Sebagai upaya penyegaran, promosi jabatan, dan juga pengisian kekosongan
kursi jabatan di beberapa Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) di
Tuban. Sehingga diharapkan mampu untuk membantu dan menunjang kinerja
Pemkab Tuban agar lebih maksimal, Bupati Tuban, H. Fathul Huda
melaksanakan Pelantikan Pejabat Struktural di Lingkup Pemkab Tuban pada
hari selasa 19 Februari 2013. Selain Dihadiri Bupati dan Wakil Bupati
acara yang berlangsung di Ruang Rapat lantai tiga Kantor Pemkab Tuban
ini dihadiri pula Perwakilan Forpimda, Sekda Kabupaten Tuban, Asisten,
Kepala SKPD dan diikuti oleh 229 Pejabat yang dilantik.
Dalam sambutannya Pak Huda kembali menjelaskan bahwa pengisian atau
pendudukan jabatan baru disesuaikan dengan dedikasi, loyalitas dan
profesionalisme individu dalam bekerja. Beliau menambahkan bahwa upaya
penyegaran diberikan juga kepada pejabat yang terlalu lama berada pada
wilayah tertentu. dengan harapan, para pejabat yang dilantik bisa lebih
memahami kondisi kultur masyarakat yang Tuban yang beragam. Dicontohkan
oleh beliau adalah Camat yang sudah terlalu lama berada di tempat
pesisir dengan kondisi sosiologis masyarakat yang keras, sudah waktunya
untuk ditempatkan di wilayah lain, dengan kondisi kultur yang berbeda.
Dalam memotivasi kinerja pejabat yang dilantik bupati juga menuturkan
bahwa Jabatan adalah Amanah yang harus dipertanggung jawabkan, Jadilah
Pemimpin itu seperti Langit, Bumi dan Laut. Ketiga elemen penting ini
tidak pernah membeda-bedakan manusia berdasar apapun, langit selalu
memberikan panas matahari dan hujan kepada siapapun, Bumi selalu
menumbuhkan semua kebaikan dari dalamnya walau selalu ada yg berupaya
merusaknya, dan Laut tidak pernah menolak apapun yang masuk kedalamnya.
Dari contoh ini diharapkan pemimpin di Kabupaten Tuban bisa mengayomi
semua, berguna untuk masyarakat disekelilingnya dan bisa menampung semua
aspriasi masyarakat dan di wujudkan sesuai kebutuhan masyarakat. Beliau
sangat miris ketika masih banyaknya masyarakat sangat miskin yang ada
di pelosok-pelosok Kabupaten Tuban yang sekarang juga menjadi tanggung
jawab para pejabat yang baru dilantik ini.
Pada Mutasi kali ini dibacakan beberapa nama dengan Jabatan yang baru,
Kabag Humas dan Media Pemkab Tuban, Joni Martoyo, SH. M.Hum menduduki
jabatan baru sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil
digantikan Drs. Sulistyadi, MM. Yang sebelumnya Camat Tuban, Dra.
Mustarikah, MM yang sebelumnya Kadindukcapil menempati posisi baru
sebagai Asisten Pemerintahan Sekda Tuban. Sedangkan Drh. Kartono secara
resmi diangkat sebagai Kepala Badan Pelaksana Penyuluhan, dan Ketahanan
Pangan Kab. Tuban.
Dari Jabatan Camat terjadi beberapa pergeseran seperti Tadjuddin Tebyo
SH yang awalnya Camat Rengel, bergeser menjadi Camat Kota Tuban. Sedang
untuk camat Rengel, saat ini dijabat oleh Drs. M. Mahmud, M.Si yang
sebelumnya menjadi Camat Jenu dan Camat Jenu diisi oleh Drs. Kasmoeri,
M.Si yang sebelumnya menjabat Camat Bancar. Selain pergeseran juga ada
nama-nama baru yang menduduki posisi Camat diantaranya, Murtadji, S.Pi
sebagai Camat Bancar, Didik Purwanto, S.Pd, M.Pd sebagai Camat Parengan,
Drs. Sartono sebagai Camat Bangilan dan Drs. Muji Slamet, MBA sebagai
Camat Soko. Untuk jabatan lain yang dilantik berada di beberapa jabatan
seperti Kepala Bagian, Kepala Seksi, Kepala UPTD dan UPTB
dimasing-masing SKPD , dan juga lurah yang bertugas dilingkup Pemkab
Tuban. Kdg.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar